Sabtu, 28 Mei 2011

Profil SMK Muhammadiyah Sampit

Meniti Jalan meraih Kesuksesan
Perjalanan dari tahun ke tahun SMK Muhammadiyah Sampit

Cikal bakal SMK Muhammadiyah sampit diawali dengan berdirinya SPG Muhammadiyah (Sekolah Pendidikan Guru)Muhammadiyah pada tahun 1983. Pada saat awalnya SPG Muhammadiyah Sampit berlokasi di Jl. Sukabumi Gang Madrasah. Dan pada saat itu Jabatan Kepala Sekolah dipegang oleh Bapak Drs.Abdurrahim Dahib.

Dengan terbitnya peraturan mendiknas bahwa SPG (Sekolah Pendidikan Guru) akan ditutup, maka pada tahun 1984 SPG Muhammadiyah berubah nama menjadi SMPSM (Sekolah Menengah Pekerjaan Sosial Muhammadiyah ) yang menerapkan sistem program belajar 4 tahun dengan satu Jurusan utama, yaitu Pembangunan Masyarakat Desa. Kemudian seiring dengan bertambahnya jumlah siswa, maka gedung sekolah dipindahkan ke Jalan Padat Karya (sebelah Barat lapangan sepak bola), Kelurahan Baamang Hilir, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur.

Selanjutnya, Pada Tahun 1987 Jabatan Kepala sekolah diamanahkan kepada Bapak Nurdin Kazub, B.Sw, SH .

Pada Tahun 1989 terjadi perubahan nama dari SMPSM menjadi SMK Muhammadiyah Sampit, dengan satu Jurusan utama, yaitu Pekerjaan Sosial.

Pada Tahun 1991 amanah jabatan Kepala sekolah SMK Muhammadiyah Sampit diteruskan oleh Bapak Sirojuddin Noor,BA, S.pd, MM.

Pada Tahun 2001, SMK Muhammadiyah mulai menyesuaikan diri dengan perkembangan perubahan kebutuhan minat, jasa & animo masyarakat, maka SMK Muhammadiyah Sampit pada tahun itu merubah jurusannya menjadi Administrasi Perkantoran dan dikarenakan untuk alasan keamanan, maka gedung sekolah dipindahkan kembali menuju jalan S. Parman dan jabatan kepala Sekolah diteruskan oleh Bapak Drs. H M.Yusuf.

Pada Tahun 2002 jabatan kepala sekolah dipegang oleh Bapak Drs. Hamdi, dengan menggunakan lokasi dan jurusan yang masih sama.

Pada Tahun 2005 dibukalah jurusan baru program pendidikan TI (Teknologi Informasi) dengan program keahlian TKJ (Tehnik Komputer & jaringan ). Pada saat ini Jabatan kepala sekolah dipegang oleh Bapak Drs. Muhammad Guntur, MM .

Terakhir Pada Tahun 2007 Kegiatan belajar mengajar di SMK Muhammadiyah Sampit, dikembalikan ke gedung lama, yaitu di Jalan merak No.47 sampai sekarang (saat berita ini dimuat). Selanjutnya dipenghujung tahun 2010 Kepala SMK Muhammadiyah Sampit diamanahkan oleh Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Muhammadiyah Kotawaringin Timur kepada Ibu Dra. Lismayani.

1 komentar:

  1. kami dari siswa SMK PGRI Sampit mau berbagi informasi tentang berita sekolah http://bsmkpgrisampit.blogspot.com/ karena situs ini di kelola oleh para siswa SMK PGRI Sampit sendiri nya kunjungi situs kami http://bsmkpgrisampit.blogspot.com/

    BalasHapus